Jakarta (MI) : Dalam rangka gladi posko latihan Armada jaya XXXII/14 TA. 2014, Pasukan
Pendarat melaksanakan kegiatan Tactical Floor Game (TFG), di gedung
Olah Yudha Makogab “Jala Yudha-14”, Seskoal, Cipulir, Jakarta. Rabu
(30/04/2014).
Tactical
Floor Game (TFG) merupakan kegiatan pemahaman Rencana Operasi (RO),
hasil uji oleh seluruh satuan bawah yang telah disusun agar pelaksanan
operasi Pasukan pendarat, dapat berjalan sesuai dengan perencanaan yang
telah ditetapkan oleh Komando.
Pada
Latihan Armada jaya XXXII/14 TA. 2014 kali ini mengambil tema “melalui
latihan Armada jaya XXXII/14 TA. 2014, TNI AL melaksanakan Operasi Laut
Gabungan, Operasi Amphibi, Operasi Pendaratan Administrasi dan Operasi
Pertahanan Pantai di Wilayah Timur Indonesia dalam rangka mendukung
tugas pokok TNI.”
Kegiatan
yang dipimpin oleh Danpasmar-1 Brigadir Jenderal TNI (Mar) Siswoyo Hari
santoso, yang bertindak sebagai Komandan Pasukan Pendarat ini,
mensimulasikan pergerakan unsur-unsur dalam operasi yang sebenarnya.
Diantaranya
mulai dari bekal ulang, pertahanan pangkalan, kegiatan embarkasi
material dan personel, olah gerak kendaraan tempur, kesenjataan,
pendaratan administrasi sampai semua unsur kembali ke pangkalan.
Sumber : Marinir
No comments:
Post a Comment