Thursday, May 1, 2014

Pasmar–2 Lepas Satuan tugas Marinir Pengamanan Pulau Terluar




Jakarta (MI) : Komandan Pasmar-2 Brigadir Jenderal TNI (Mar) Denny Kurniadi, S.Mn., secara resmi melepas Satuan tugas Marinir (Satgasmar) Pengamanan Pulau Terluar (Puter) XVI/Wilayah Barat tahun 2014, di lapangan apel Brigif–2 Marinir, Cilandak, Jakarta Selatan, Rabu (30/04/2014).

Personel Satgasmar dari Pasmar-2 merupakan gabungan dari Brigif-2 Mar, Menkav-2 Mar, Menart-2 Mar, Menbanpur-2 Mar, dan Yontaifib-2 Mar, dipimpin Lettu Marinir Muhamad Adi Santosa yang jabatan sehari-hari sebagai Wadanki Kompi Markas Yonif-4 Marinir, akan melaksanakan tugas pengamanan Pulau terluar wilayah barat yaitu pulau Rondo, Berhala dan Pulau Sekatung selama 9 bulan.

 
Dalam amanatnya Komandan Pasmar-2 menyampaikan bahwa pada hari ini sudah yang sekian kalinya Pasmar-2 memberangkatkan para prajurit Korps Marinir untuk melaksanakan tugas pengamanan wilayah perbatasan Bangsa dan Negara Indonesia yang tergabung dalam Satgasmar Pamputer XVI/Wilayah Barat tahun 2014. Oleh karena itu tugas ini harus dilaksanakan dengan semanggat dan penuh kebanggaan. 

“Saudara tahu bahwa tugas operasi yang dilaksanakan ini adalah untuk menjaga wilayah dan mempertahankan keutuhan Negara Kesatuan Republik Indonesia. Dimana para prajurit sekalian dituntut harus berkerja keras dan bertindak sesuai prosedur serta aturan yang berlaku. Oleh karenanya pedomani protap yang ada agar tidak salah langkah dalam mengambil keputusan, sehingga akan terhindar dari hal-hal yang tidak diharapkan” tegasnya.

 
Selesai upacara selanjutnya komandan Pasmar-2 memberikan ucapan selamat bertugas kepada para prajurit dan diikuti oleh Para Asisten Kaspasmar-2, Dankolak, serta Para Dansatlak Pasmar-2. 






Sumber : MARINIR

No comments:

Post a Comment