Saturday, May 31, 2014

TNI AL Terus Cari Kapal Thailand yang Diduga Dibajak


PONTIANAK (MI) Pada Jumat 30 Mei 2014 sore, Gugus TNI AL Batam memberitahukan kepada TNI AL Pontianak bahwa kapal tanker MP Orapin IV berbendera Thailand telah hilang kontak di perairan Natuna.

Menanggapi hal ini Kadispen AL, Laksamana Pertama TNI, Manahan Simorangkir mengatakan saat ini dua kapal AL telah dikerahkan di kawasan China Selatan dengan 160 personil.

"Setelah mendapatkan informasi kehilangan kontak dari Kapal Tanker MT Orapin IV berbendera Thailand, Jumat kemarin, kami langsung menurunkan personil dengan dua kapal. Yaitu kapal KRI Sibolga dan Kapal Dharma Putra," ungkapnya saat dihubungi Okezone, Sabtu (31/5/2014).

Menurutnya kapal tersebut berlayar dari Singapura menuju Pontianak, Kalimatan Barat. Namun Intel Maritim Biro (IMB) mengaku kehilangan kontak dan AL belum dapat memastikan apakah kapal tersebut tenggelam atau dibajak.

"Hingga saat ini kami masih dalam pencarian di sekitar Natuna. Sehingga kami belum bisa memastikan apakah kapal dibajak atau tenggelam," jelasnya.

Manahan menambahkan, pencarian kapal masih berlanjut dan AL akan segera menambah personil dan kapal bantuan jika memang dimungkinkan.







Sumber : Okezone

No comments:

Post a Comment