Lebanon (MI) : Perlombaan menembak antar Kontingen UNIFIL tahun 2013 diselenggarakan oleh Kontingen India bertempat di lapangan tembak UNP 7-2 Sec East Ebel El-Saqi Marjayoun, beberapa waktu lalu. Kegiatan ini diikuti oleh perwakilan negara yang tergabung di dalam kontingen UNIFIL seperti France, Malaysia, Nepal, China, Korea, Austria, India. Setiap negara mengirimkan 1 tim dan kontingen Indonesia menurunkan 3 tim terdiri dari Satgas Indo FPC XXVI E-2, Indobatt XXIII-G, Sector East Military Police Unit( SEMPU ) XXV-E.
Lomba tembak senapan yang dilaksanakan, berlangsung selama hampir lima jam dengan menggunakan senjata standar masing-masing negara serta bermaterikan tembak tepat dan tembak cepat dengan 3 sikap. Demikian halnya dengan lomba tembak pistol yang berlangsung pada hari sebelumnya, menggunakan materi yang sama.
Kita harus dapat memberikan yang terbaik kepada bangsa dan negara, berjuang dan berdoa serta ikhlas terhadap hasil yang diberikan oleh Tuhan yang Maha Esa kepada kita demikian pesan Dansatgas Indo FPC XXVI E-2, Letkol Inf Yuri Elias Mamahi kepada personil yang mewakili Satgas Indo FPC.
Hal inilah yang menjadi dorongan semangat bagi prajurit Indo FPC dalam mengikuti lomba tembak pistol dan senapan yang diselenggarakan oleh UNIFIL di Sector East, terlebih lagi Letkol Inf Yuri turun di tim pistol.
Dalam perlombaan kali ini Satgas Indo FPC meraih juara 3 umum sedangkan juara umum pertama direbut oleh Satgas Indobatt XXIII-G. Dengan keberhasilan yang membanggakan ini, dua kali lagu Indonesia Raya dikumandangkan di lapangan tembak UNP 7-2 Sec East Ebel El-Saqi, Kontingen Indonesia membuktikan bahwa Bangsa Indonesia adalah suatu bangsa dan negara yang patut diperhitungkan kualitasnya.
Sumber : PKC-Indonesia
No comments:
Post a Comment