Banda Aceh (MI) : Pasukan Khas TNI Angkata Udara Yonko (Batalyon Komando) 469 Medan,
Yonko Kompi Senapan C Lanud Sultan Iskandar Muda dan Yonko Kompi Senapan
B Lhokseumawe Melaksanakan Terjun penyegaran (jungar) yang dilaksanakan
di Lanud Sultan Iskandar Muda. Sebanyak 235 orang prajurit yang
terdiri dari Korps Paskhas 121 orang, Wara 10 orang dan, Fasi 4 orang.
195 Korps Paskhas melaksanakan Jungar static di Lanud Sultan Iskandar
Muda jungar static pertama pukul 07:20 wib, sedangkan 40 orang yang
tergabung Wara,Fasi dan Paskhas melaksanakan terjun Free Fall di
Lapangan Blang Padang Kota Banda Aceh pukul 08:35 wib Selasa (11/02).
Kegiatan ini dilaksanakan mulai pukul 07:20 wib dari Lanud Sultan
Iskandar Muda menggunakan pesawat Hercules A-1326 dari Skadron 31, yang
di Awaki Pilot Mayor Pnb Marvien Mengangkut peterjun Sebanyak 235 orang,
shortie pertama 79 orang static dua run,shortie kedua 80 orang static
dua run, dan shortie ketiga 36 orang static satu run kemudian
dilanjutkan Free Fall 40 orang dengan tiga run dilapangan Blang Padang
Kota Banda Aceh. 195 peterjun Statik dengan ketinggian 1600 feet
mendarat di Bandara Lanud Sultan Iskandar Muda, sedangkan 40 orang
peterjun Free fall mendarat di Blang Padang Kota Banda Aceh dengan
ketinggian11.000 kaki dari permukaan Laut, Kegiatan terjun terjun
penyegaran ini menjadikan hiburan tersendiri bagi masyarakat Blang
Bintang dan Banda Aceh sekitarnya dibawah jajaran Komandan Wing III
Paskhas Medan Kolonel Psk Budi Sumarsono.
Tambah Kepala Dinas Operasi Lanud Sultan Iskandar Muda Mayor Psk
April Brahmana dalam arahanya kegiatan ini dijadikan ajang promosi
potensi Dirgantara,dan menambah minat Masyarakat Aceh tentang olaraga
kedirgantara, Serta yang terpenting adalah keselamatan bagi para
peterjun. 36 peterjun free Fall itu yang akan dipersiapkan untuk
menghadapi kejuaraan tingkat Dunia di Yogjakarta nanti Tahun 2014.
Sumber : TNI AU
No comments:
Post a Comment