Tuesday, October 28, 2014

Kekuatan TNI AL akan meningkat

Kekuatan TNI AL akan meningkat

Jakarta (MI) : Kepala Staf TNI Angkatan Laut (KSAL) Laksamana TNI Marsetio meyakini Kementerian Koordinator bidang Kemaritiman yang dibentuk Pemerintahan Joko Widodo dan Jusuf Kalla akan membuat kekuatan pertahanan laut terus meningkat.

"Rencana strategis dalam pengembangan kekuatan laut ke depan tentu akan mendapatkan dukungan penuh," kata Marsetio di sela peringatan HUT ke-50 Lembaga Kedokteran Gigi TNI AL di Jakarta, Senin.

Menurut dia, Kemenko Kemaritiman akan membuat keamanan dan pertahanan laut semakin terkoordinasi sehingga program-program penguatan MEF (kekuatan pokok minimal) akan mendapatkan perhatian tinggi.

Presiden Joko Widodo mengangkat Indroyono Soesilo sebagai Menteri Koordinator bidang Kemaritiman. Indroyono yang adalah satu-satunya orang Indonesia pada eksekutif puncak FAO (Badan Pangan Dunia) PBB di Roma, Italia. Pria kelahiran 27 Maret 1955 ini sebelumnya juga berkarir di bidang kelautan dan perikanan.

Indroyono adalah salah satu pendiri Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP). Indroyono menjabat sebagai Dirjen Penyerasian Riset dan Eksplorasi Laut Departemen Kelautan dan Perikanan pada 1999 dan kemudian Kepala Badan Riset Kelautan dan Perikanan (BRKP) periode 2001 - 2008.

Pria berusia 59 tahun ini adalah alumnus Institut Teknologi Bandung jurusan Teknik Geologi yang kemudian menempuh pendidikan master pada Universitas Michigan, Amerika Serikat, jurusan Penginderaan Jauh serta mendapat gelar doktor dari Universitas Lowa, Amerika Serikat pada bidang Geologi Penginderaan Jauh.

Indroyono pernah menjabat Sesmenkokesra pada periode 2008 - 2011. Setelah itu, ia terbang ke Roma untuk bergabung dengan FAO.











Sumber :  ANTARA

No comments:

Post a Comment