Wednesday, May 14, 2014

Yonkav 8/2 Kostrad Laksanakan Latihan Teknis Tingkat Regu

CIMG2579

Pasuruan (MI) : Proglatsi satuan kavaleri dilaksanakan secara bertahap, bertingkat dan berlanjut mulai dari kegiatan yang bersifat latihan perorangan sampai dengan latihan satuan. Yonkav 8/2 Kostrad minggu ini menginjak tahap aplikasi latihan satuan yang pertama yaitu latihan teknis tingkat regu. Latihan ini sebenarnya sudah dilaksanakan di satuan selama 2 minggu dan minggu ini para anggota regu dibawa latihan keluar asrama dengan tujuan agar mereka lebih paham apabila berada di medan yang tidak diperanggapkan.

CIMG2586
Adapun latihan tersebut  dilatihkan diluar asrama mulai tahap serpas personil dan materiil pada hari Minggu 11 Mei 2014 dengan menggunakan 3 ranpur APC menuju daerah latihan Raci Komplek. Latihan Teknis Tingkat Regu dilaksanakan oleh kompi tank 81,82 dan 83 serta diselenggarakan oleh kompi masing-masing. Materi yang dilatihkan antara lain teknis melintasi perkampungan, teknis memeriksa jembatan, teknis memeriksa medan ranjau, teknis melintasi medan defile serta teknis mengatasi gangguan senjata lawan tank musuh. Latihan ini bertujuan agar para anggota regu terampil dalam hal teknis yang dihadapkan pada medan yang bersifat taktis. Dengan adanya Latihan ini para anggota regu telah siap dalam pelaksanakaan Latgab TNI 2014 pada bulan Juni nanti.




CIMG2594

CIMG2645 CIMG2795







Sumber : Yonkav8

No comments:

Post a Comment