Tuesday, October 7, 2014

Presiden SBY Jadi Inspektur Upacara HUT ke-69 TNI di Surabaya


SURABAYA (MI) : Puncak HUT ke-69 TNI bakal digelar hari ini di Komando Armada Militer Wilayah Timur (Koarmatim) Surabaya, Jawa Timur, Selasa (7/10/2014).
Selain dimeriahkan berbagai atraksi, Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) yang menjadi inspektur upacara, bakal dibuat terkagum dipenghujung masa jabatanya.

Sebanyak 20 ribu prajurit dari tiga matra diterjunkan dalam perhelatan ini. Untuk alat utama sistem persenjataan (Alutsista) yang diturunkan juga beragam. Mulai 40 pesawat tempur yang akan ikut dalam perayaan HUT TNI ke 69 ini adalah embulan F16 Fighting Falcin, sembian Sukhoi, 12 Hawk, dan 10 T50i Golden Eagle. Seluruh penerbang dan pesawat tempur siap melakukan lintas atau fly pass.

Selain TNI AU, pasukan TNI AL juga akan turut serta meramaikan perayaan HUT TNI ini dengan memamerkan tiga kapal perang yang baru saja dibeli dari Inggris. Ketiga kapal terbaru tersebut adalah KRI Bung Tomo-357, KRI John LIe-358, dan KRI Usman-Harun. Ketiga kapal laut ini berjenis multi-role light frigate. Selain ketiga kapal anyar tersebut, TNI juga akan memamerkan 45 kapal perang lainnya.
"Perayaan HUT TNI kali ini dijamin akan lebih seru dari perayaan 10 tahun terakhir," kata Kapuspen TNI Mayjend M Fuad kepada wartawan.

Tak mau ketinggalan dengan TNI AU dan TNI AL, TNI AD juga akan mengambil peran penting dengan memamerkan tank Leopard. Tank tempur utama atau main battle tank (MBT) dengan bobot 62 ton tersebut akan unjuk gigi bersama dengan Tank Scorpion milik Batalyin Kavaleri TNI AD dan tank amfibi jenis BMP-3F milik Marinir TNI AL.
Dalam upacara bakal dihadiri jugaoleh presiden terpilih Joko Widodo, wakil presiden terpilih Jusuf Kalla dan Panglima TNI Jendral Moeldoko, para kepala staf angkatan dan sejumlah menteri di kabinet Indonesia Bersatu II.

Selain dihadiri oleh tokoh-tokoh dalam negeri, HUT terbesar sepanjang sejarah TNI itu juga akan dihadiri oleh tokoh tamu negara. Seperti Raja Brunai Darussalam, Sultan Brunei Hassanal Bolkiah dan Perdana Menteri sekaligus Menteri Pertahanan Timor Leste, Xanana Gusmao.


 SBY Bangga dan Terharu di HUT ke-69 TNI


 Presiden Susilo Bambang Yudhoyono mengungkap, pemerintah bangga dengan TNI yang sukses menuntaskan reformasi setelah 16 tahun terjadinya awal masa reformasi di Indonesia. 
"Reformasi TNI dapat kita tuntaskan," kata Presiden dalam pidato Upacara Peringatan ke-69 Hari TNI Tahun 2014 di Surabaya, Selasa (7/10).

SBY juga bangga atas progres TNI yang dicapai seperti postur pertahanan yang semakin kukuh, jumlah alutsista yang semakin bertambah dan modern, serta kinerja TNI yang semakin profesional. SBY juga mengucapkan terima kasih kepada keluarga besar TNI yang telah ikut aktif dalam menuntaskan proses panjang reformasi TNI.

"Semua capaian ini harus kita pertahankan dan tingkatkan," ujarnya.
SBY juga menuturkan, peringatan HUT TNI kali ini terasa istimewa karena merupakan peringatan terakhir yang dihadirinya sebagai presiden. "Sebagai panglima tertinggi TNI, saya mohon maaf apabila ada kebijakan yang belum bisa memuaskan para prajurit sekalian," pungkasnya.
Sumber : TRIBUNNEWS , JPNN

No comments:

Post a Comment