Wednesday, November 13, 2013

TNI AD juara lomba tembak ASEAN, rebut 28 dari 44 medali emas


JAKARTA (MI) : Prestasi membanggakan ditorehkan TNI AD. Dalam gelaran olahraga menembak tingkat ASEAN, mereka menjadi juara umum dan memperoleh separuh lebih medali emas yang diperebutkan. Kebanggaan atas kemenangan ini disampaikan langsung oleh Presiden SBY dalam akun Twitter-nya.

"Dari 44 Medali Emas, Indonesia mendapatkan 28 medali. Dr 15 Trofi, kita dapat 8. Sekali lagi, selamat atas prestasi yg luar biasa ini," tulis SBY dalam akun Twitter-nya, Selasa (12/11 malam.

SBY bangga dengan prestasi TNI ini. Ini menunjukkan tentara Indonesia tidak kalah dengan tentara mana pun di dunia.

"Mari kita buktikan bahwa TNI kita tidak kalah dg tentara manapun. Teruslah membangun diri utk menjadi tentara yg profesional & modern," tulis SBY lagi.

Menurut SBY, olahraga selain bisa membawa nama harum bangsa, juga bisa menjadi sarana persatuan dan kesatuan bangsa di tengah kemajemukan Indonesia. Bahkan olah raga bisa menyatukan pandangan-pandangan politik yang berbeda.

"Olahraga itu bisa mempersatukan bangsa. Tak baik bangsa ini berjarak & terpecah karena perbedaan agama, etnis, suku, daerah & politik," tulis SBY.

"Marilah kita tingkatkan prestasi Olahraga kita. Sepak Bola, Bulu Tangkis, semuanya. Kuncinya: berlatih dgn baik & pengurusnya kompak," lanjut SBY.





No comments:

Post a Comment