Tuesday, December 24, 2013

TNI AL DUKUNG PENGOBATAN ABK KAPAL PERANG PAKISTAN


Bengkulu (MI) : TNI Angkatan Laut melaksanakan dukungan pengobatan terhadap seorang personel Angkatan Laut Pakistan yang mengalami sakit seusai melaksanakan kunjungan di Jakarta. Personel Angkatan Laut Pakistan bernama Abdul Quddus dievakuasi saat melaksanakan perjalanan kembali ke Pakistan menggunakan Kapal Perang Pakistan Pakistan Naval Ship (PNS) NASR jenis Oil Tanker Ship. Dalam pelayaran kembali ke Pakistan, prajurit Abdul Quddus  mengalami sakit cukup parah sehingga harus segera mendapat perawatan medis.

Dalam waktu singkat, setelah melakukan koordinasi dengan pihak TNI Angkatan Laut, Kapal Perang Pakistan PNS NASR segera mengevakuasi Abdul Quddus menggunakan Helly ARNZF dengan pilot LT CDR Asif menuju ke Pangkalan Angkatan Laut (Lanal) terdekat yaitu Lanal Bengkulu. Abdul Quddus diterbangkan ke Bandara Fatmawati Bengkulu yang kemudian dijemput oleh tim kesehatan Lanal Bengkulu yang bergerak dengan cepat dan segera dirujuk ke Rumah Sakit Raflesia Bengkulu.

Setelah evakuasi heli, Kapal Perang PNS NASR bergerak sesuai rencana kembali ke Pakistan dan setelah kondisi Abdul Quddus berangsur melewati masa kritis, personel Angkatan Laut Pakistan ini diserahkan kepada pihak Kedutaan Besar (Kedubes Pakistan) dan dengan segera dipindah dan dirawat di Rumah Sakit Angkatan Laut (RSAL)            Dr. Mintohardjo, Jakarta hingga saat ini.





Sumber : TNI AL

No comments:

Post a Comment