Jakarta (MI) : Wakasad Letjen TNI M.Munir mewakili Kasad Jenderal TNI Budiman, menutup Pameran Alutsista 2013 di Monas pada hari Senin (7/10).
Kasad Jenderal TNI Budiman dalam amanat
tertulisnya yang dibacakan Wakasad mengatakan, setelah menyaksikan
secara langsung kondisi dan gelar kekuatan Alutsista yang dimiliki TNI
AD, diharapkan masyarakat akan semakin merasa bangga dan merasa ikut
memiliki Angkatan Darat sehingga akan menumbuhkan semangat kebersamaan
dan tanggung jawab dalam mengemban peran masing-masing untuk membela dan
menjaga kedaulatan NKRI.
Menurut Wakasad, seluruh Alutsista TNI
AD pada hakekatnya adalah milik rakyat dan aset Negara, karena dibeli
dari uang rakyat dan diperuntukkan untuk melindungi rakyat, bangsa dan
Negara. Oleh karena itu, TNI AD bertekad untuk memelihara, merawat dan
mengawaki Alutsista ini drengan sebaik-baiknya.
Dikatakan oleh Wakasad, TNI AD akan
terus melakukan modernisasi, meningkatkan kesiapan operasional Alutsista
serta mendukung program pemerintah menuju kemandirian industri
pertahanan nasional. Selain itu kata Wakasad, TNI AD juga akan
melanjutkan peningkatan kualitas sumber daya prajurit melalui pendidikan
dan latihan agar benar-benar professional dan mampu menguasai
teknologi, khususnya dalam pengoperasian Alutsista.
Wakasad berharap melalui pameran Alutsista ini, masyarakat akan menjadi well informed tentang
berbagai kegiatan yang dilaksanakan oleh TNI AD, termasuk dapat
mengetahui kesiapan Alutsista, mengetahui kemampuan industri pertahanan
dalam negeri serta proses werving atau prosedur tata cara penerimaan menjadi prajurit TNI AD.
Menyangkut animo masyarakat yang sangat
besar pada pameran Alutsista ini, Wakasad berharap masyarakat tidak
hanya mendapatkan informasi semata, tetapi jauh dapat membangkitkan
semangat kebersamaan untuk bersinergi membangun kekuatan pertahanan
yang kuat dan handal.
Dalam penutupan pameran Alutsista ini,
juga diumumkan pemenang lomba foto yang bertemakan kemanunggalan TNI
–Rakyat. Keluar sebagai juara I adalah Izaac Mulyawan Tulalessy dari
wartawan Sinar Harapan, juara II adalah Rangga Oktavian. A dari
freelance photographer, dan juara III diraih oleh Puji Sigiarto dari
Direktorat Topografi Angkatan Darat.
Sumber : TNI AD
No comments:
Post a Comment