JAKARTA (MI) : Indonesia berusaha membantu para pengungsi Rohingya. Salah seorang pakar hukum internasional mengusulkan Pulau Galang yang berada di wilayah Kota Batam sebagai tempat sementara untuk para pengungsi asal Myanmar dan Bangladesh itu.
Sebagaimana diberitakan, pada hari iniMenlu Malaysia Anifah Amandirencanakan bertemu dengan Menlu RI Retno Marsudi, dan Menlu Thailand Tanasak Patimapragon di Kinabalu, Malaysia. Mereka akan membahas mengenai nasib pengungsi Rohingya.
Pakar Hukum Internasional Universitas Indonesia, Hikmahanto Juwana, mengungkapkan Indonesia bisa menampung pengungsi Rohingya itu dengan menempatkan mereka di sebuah pulau tak berpenghuni.
“Saya pikir Indonesia bisa menawarkan salah satu pulau tak berpenghuni, yakni Pulau Galang. Namun, pembangunan infrastruktur dan kebutuhan hidup sebaiknya dibiayai oleh negara-negara ASEAN lain dan juga UNHCR,” ujar Hikmahanto, melalui rilis yang diterimaOkezone, Rabu (20/5/2015).
“Pulau tersebut dapat digunakan untuk tempat penampungan sementara sambil diputuskan negara mana yang mau menerima para pengungsi Rohingya nantinya,” sambungnya.
Pulau Galang di wilayah Kota Batam diketahui sempat terkenal karena dijadikan tempat pengungsi Vietnamyang terjadi pada 1978 hingga 1996.
Sumber : Okezone
No comments:
Post a Comment