BATAM (MI) : Sejarah kesuksesan memproduksi kapal perang kembali terulang. Hari ini (25/1) Kota Batam melalui salah satu perusahaan shipyardnya meresmikan satu unit kapal perang yakni KRI Beladau 643.
Ini merupakan kapal perang ketiga yang sukses diproduksi di Batam oleh PT Palindo Marine Shipyard. Selain PT Palindo Marine, tahun 2011 lalu Batam juga memproduksi 1 unit KRI.
Kapal perang yang diresmikan Menteri Pertahanan dan Keamanan RI Purnomo Yusgiantoro di pelabuhan Batuampar ini merupakan kapal cepat rudal (KCR).
selain Menhan, turut hadir di acara peresmian dan serahterima kapal perang ini yakni Panglima TNI, Kapolri, KSAL, Ketua Komisi I DPR RI dan pejabat tinggi di Provinsi Kepri maupun Batam.
Sekilas Spesifikasi KRI Beladau 643
KRI Beladau sejenis dengan KRI Clurit dan KRI Kujang. Beladau sendiri adalah nama senjata rakyat khas Riau.
wikipedia mencatat, beladau adalah belati dari Indonesia. Pisau ini umumnya dikenal di daerah Sumatera dari Riau sampai Mentawai. Senjata ini merupakan senjata tikam dan senjata sayat. Panjang pisau ini biasanya sekitar 24cm.
Kapal perang ini dikerjakan, mulai proses awal hingga akhir, oleh putra putri terbaik bangsa Indonesia. Selain sumberdaya manusia, lebih dari 60 persen material pembuatan kapal ini juga produksi dalam negeri.
KRI ketiga produksi Batam ini memiliki panjang 44 meter, lebar 8 meter dan tinggi 3,4 meter.
Sistem propulasi kapal ini adalah fixed propeller 5 daun yang mampu berlayar dengan kecepatan 30 knot.
KRI ini terbuat dari baja khusus High Tensile Steel pada bagian hulu (lambung). Baja ini merupakan produksi dalam negeri dari PT Krakatau Steel.
KRI Beladau dirancang untuk membawa rudal anti kapal C-705 buatan China di bagian buritan.
Sementara itu di bagian haluan akan dipasang meriam CIWS (closed in weapon system) kaliber 30mm.
Nah, di anjungan belakang terpasang 2 buah meriam 20mm.
Sementara bagian atas kapal menggunakan aluminium alloy sehingga memiliki stabilitas dan kecepatan tinggi saat berlayar.
Pagi ini kapal yang dibuat di PT Palindo Marine Shipyard ini akan diresmikan oleh Menteri Pertahanan dan Keamanan RI Purnomo Yusgiantoro.
Inilah Tiga KRI yang Dibikin PT Palindo Marine Shipyard, Batam
PT Palindo Marine Shipyard membanggakan Batam. Kamis 16 Februari 2012 perusahaan yang beroperasi di sei lekop ini menyerahkan KRI Kujang-642 ke TNI AL.
KRI Kujang termasuk jenis KRC- 40.
KRI Kujang adalah kapal patroli kedua yang diserahkan Palindo pada TNI AL.
Dua tahun lalu, tepatnya Senin, 25 April 2011 Palindo menyerahkan KRI Clurit yang sejenis dengan KRI Kujang ke TNI AL.
Nah, hari ini Palindo menyerahkan KRI Beladau 643.
Sumber : BatamPos
No comments:
Post a Comment