Surabaya (MI) : Seluruh prajurit Komando Armada RI Kawasan Timur (Koarmatim) melaksanakan apel gabungan di dermaga Madura, Koarmatim, Ujung Surabaya, Senin (04/03) yang di pimpin oleh Asisten Operasi (Asops) Pangarmatim Kolonel Laut (P) Mintoro Yulianto, S.Sos., M.Si dengan Komandan Upacara Letkol Laut (T) Imam Nurhadi yang sehari-hari menjabat sebagai Perwira Staf Pemeliharaan dan Material Satuan Kapal Eskorta (Pasharmat Satkor) Koarmatim.
Pengucapan Sapta Marga mengawali kegiatan apel gabungan ini. Sebagai pengucap Sapta Marga yaitu Letda Laut (P) Firman N Ramdan, kemudian diteruskan dengan pengarahan dari Asops Pangarmatim. Dalam arahannya, Asops Pangarmatim meneruskan beberapa perhatian dari Panglima Komando Armada RI Kawasan Timur (Pangarmatim), diantaranya mulai hari ini Koarmatim akan melaksanakan Latihan Parsial 2 yaitu Tahap Manuvra Tempur Laut bagi seluruh unsur-unsur Combatan selama tiga hari di Laut Jawa yang akan ditinjau langsung oleh Pangarmatim Laksamana Muda TNI Agung Pramono, S.H., M.Hum.
Latihan kali ini juga melibatkan beberapa unsur dari Komando Armada RI Kawasan Barat (Koarmabar). Pada saat latihan juga akan dilaksanakan latihan penembakan Meriam 76 mm bagi Kapal Perang Klas SIGMA di area penembakan Pulau Gundul. Diakhir pengarahannya, Asops Pangarmatim menekankan kepada seluruh prajurit agar selalu berhati-hati dalam berkendara di jalan raya, untuk menghindari kasus kecelakaan lalu lintas bagi personel Koarmatim di dalam komplek maupun diluar komplek. Selain itu, Asops Pangarmatim juga mengajak para prajurit untuk selalu meningkatkan iman dan taqwa kepada Tuhan Yang Maha Esa.
Sebagai penutup apel gabungan, seluruh prajurit Koarmatim melaksanakan defile, baik Perwira, Bintara, Tamtama maupun PNS. Langkah prajurit Koarmatim yang tegap dan gagah menujukkan kesiapsiagaan mereka dalam mengemban tugas bagi bangsa dan negara.
Sumber : Koarmatim
Sumber : Koarmatim
No comments:
Post a Comment